Notification

×

Iklan

Iklan

Usai Mengambil Gaji, Pemuda Ini Tewas Ditikam Di Kawasan PT. Semen Padang

16 September 2018 | 10.10 WIB Last Updated 2018-09-16T03:10:34Z
Foto Ilustrasi penusukan ( foto : istimewa )

Padang - Belum diketahui secara pasti apa yang menjadi penyebab ditikamnya Rio Oktavianda Putra (22)  hingga tewas di kawasan PT Semen Padang, Sabtu (15/9/2018) sekitar pukul 17.00 WIB.

Menurut penjelasan Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Desfami Erianto , kejadian berawal ketika korban atas nama Rio Oktavianda Putra (22) dan Roni Anwar (22) warga Batu Gadang, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat tersebut baru saja selesai menerima gaji dari tempat mereka bekerja di pabrik Semen Padang.

"Setelah mereka menerima gaji tersebut, sekitar tujuh meter mereka sedang mengendarai sepeda motor hendak menuju gerbang keluar PT. Semen Padang, tak disangka dari gang kecil sebelah kiri, keluar tersangka atas nama Yandrizal (25) langsung menikam korban dengan pisau secara bertubi-tubi," ungkap Kapolsek.

Setelah mendapat tusukan tersebut , keduanya lari ke Pos Pengamanan meminta bantuan. Oleh beberapa karyawan perusahaan,  keduanya segera dilarikan ke Klinik PT. Semen Padang.

"Namun korban atas nama Rio Oktavianda Putra mengalami luka yang cukup parah di bagian dada sebelah kanan, sehingga dirujuk ke Semen Padang Hospital (SPH) di jalan By Pass," terang Desfahmi.

Namun sesampainya di Semen Padang Hospital, nyawa korban tidak terselamatkan, dan dokter menyatakan Rio meninggal dunia.
Sementara korban satunya lagi hanya mengalami luka sobek di lengan. 

Yandrizal yang merupakan pelaku penusukan usai kejadian langsung  diamankan oleh petugas pengamanan di PT. Semen Padang, dan saat ini sudah diamankan di Mapolsek Lubuk Kilangan.

"Untuk saat ini pelaku beserta barang bukti sebilah pisau dapur sudah kita amankan, dan kini kami masih menyelidiki dan motif pelaku ini untuk melakukan tindak kejahatan tersebut," pungkas Kapolsek. (Ril/pb)

Berikut video penangkapan pelaku penusukan Yandrizal oleh petugas pengamanan di depan kawasan PT. Semen Padang

×
Kaba Nan Baru Update