Pasbar - Tim gabungan Dari Pemkab Pasbar, Bawaslu, Polri dan TNI turun ke lapangan untuk menertibkan Alat Peraga Kampanye (APK) di beberapa titik se Kabupaten Pasaman Barat, Kamis (8/10).
Pjs Bupati Pasbar Hansastri dalam Apel penertiban Alat peraga Kampanye tersebut mengatakan,petugas akan menertibkan semua APK yang ada di Pasbar tanpa pandang bulu.
"Kepada petugas kami minta untuk menertibkan APK dengan tegas, santun dan adil. Jika ada APK yang melanggar ketentuan, baik itu ukuran APK, bentuk, dan tempat pemasangan harus segera diterbitkan," ujarnya
Pilkada Kabupaten Pasaman Barat, baik itu pemilihan gubernur dan wakil gubernur, pemilihan bupati dan wakil bupati saat ini sudah memasuki tahap kampanye oleh Paslon.
Untuk pemilihan bupati dan wakil bupati di Pasaman Barat diikuti oleh 5 pasangan calon yakni urut nomor 1. pasangan Hamsuardi-Risnawanto, urut 2. Maryanto -Yulisman, 3. Erick Hariyona-Syawal Syuro, 4. Yulianto- Syafrial, dan urut nomor 5. Agus Susanto-Rommy Candra.
"Tiga tim yang akan menertibkan APK pada hari Kamis di tiga kecamatan yakni Kecamatan Kinali, Sasak Ranah Pasisie dan Kecamatan Talamau,"sebutnya
Sejumlah APK yang menyalahi aturan akan ditertibkan, seperti yang dipasang di jalan protokol, tempat ibadah dan sekolah ataupun telah habis masa berlakunya.(Ron)