Notification

×

Iklan

Iklan

Hasil RAT 2018, KJKS BMT Agam Madani Miliki Asset Hampir 3 Milyar

02 Februari 2019 | 17.10 WIB Last Updated 2019-02-02T10:10:05Z

Agam - Hasil Rapat Anggota Tahunan 2018, Koperasi Jasa Keuangan Syariah (KJKS) BMT Agam Madani, Jorong Pakan Sinayan Nagari Kamang Mudiak, Kabupaten Agam telah mencatat prestasi gemilang. 

Sejak berkiprah pada 20 Juli 2008, BMT Agam Madani telah banyak bermitra dengan para pengusaha kecil menengah di seputar masyarakat Nagari Kamang Mudiak.

Ketua Pengurus BMT Agam Madani, Yasril Dt Maka, S.Ag mengatakan, bahwa KJKS BMT Agam Madani merupakan wujud kepedulian masyarakat Kamang Mudiak bersama Pemerintah Kabupaten Agam dalam hal penanggulangan kemiskinan berbasis Masjid agar tercipta masyarakat Agam Madani,  Sabtu (02/02).

Awalnya lanjut Dt. Maka, BMT Agam Madani didirikan oleh 33 orang anggota dengan dana awal sebesar 20 juta rupiah. Melihat keseriusan masyarakat Kamang Mudiak mendirikan lembaga keuangan syariah berbasis masjid, maka pada masa pemerintahan Bupati Agam Aris Munandar, turut membantu penyertaan dana dalam bentuk Hibah sebesar 300 juta rupiah.

Semenjak itu lanjut Dt. Maka dibentuk Latihan Wajib Kelompok (LWK) di 10 masjid Nagari Kamang Mudiak untuk memperkenalkan keberadaan BMT Agam Madani.

"KJKS BMT Agam Madani memiliki berbagai macam kegiatan usaha dalam melayani masyarakat sekitar Kamang Mudiak diantatanya simpan pinjam, pembayaran dan pembiayaan, " jelas Manager KJKS BMT Agam Madani, Asra S.Ag .

Sampai saat ini permodalan KJKS BMT Agam Madani Nagari Kamang Mudiak masih tetap bersumber dari modal dari dalam (anggota) berupa simpanan pokok, simpanan wajib dan simpanan sukarela. Lalu modal dari luar yaitu penyertaan modal Pemkab Agam juga penyertaan modal dari PINBUK. Selain permodalan dari tabungan masyarakat untuk penyaluran pembiayaan, imbuh Asra.

Menurut Yasril Dt. Maka, "Hasil RAT 2018 BMT Agam Madani mencatat laba sebesar Rp. 214.519.225,65- jumlah Asset sebesar Rp. 2.941.370.874,56 dengan Rasio Kredit Bermasalah (RKB) 3,99% serta jumlah anggota nasabah 2401 orang. Sementara dibandingkan laba pada RAT Tahun 2017 sebesar Rp. 196.710.656,33 jumlah Asset Rp.2.380.458.620,33 dengan RKB 4,22% dan jumlah anggota nasabah 2091 orang."

Sementara keuntungan kotor BMT Agam Madani tahun 2018 berkisar Rp. 434 juta lebih, pengeluaran Rp. 219 juta lebih, Sisa Hasil Usaha (SHU) Rp. 214 juta lebih, Dana Talangan Rp. 12,5 Juta, dan SHU bersih Rp. 202 juta lebih, ujar Dt. Maka.

Pembagian SHU ini dibagi berdasarkan dana cadangan, simpanan anggota, dana pendidikan, dana pengurus, dana pengawas, dana pegawai, dana sosial, pembagian wilayah kerja, Zakat dan pendampingan, tutup Yasril Dt. Maka. (Rizky)
×
Kaba Nan Baru Update