Notification

×

Iklan

Iklan

RSUD Bukittinggi Mulai Beroperasi, Wako Ramlan Saksikan Kelahiran Bayi Perdana

11 Februari 2021 | 20.43 WIB Last Updated 2021-02-11T13:44:50Z


Bukittinggi -- IGD RSUD Bukittinggi sudah mulai menerima pasien setelah diresmikan beberapa waktu lalu. Seorang bayi laki-laki lahir dan menjadi bayi pertama yang dilahirkan di rumah sakit itu.

Plt Dirut RSUD Bukittinggi, dr Vera Maya Sari, menjelaskan rumah sakit itu sudah menerima 15 pasien dalam waktu dua hari sejak dimulainya pelayanan. Terdapat tiga orang pasien rawat inap, dua pasien kebidanan dan satu pasien bedah.


“Satu orang pasien kebidanan telah melahirkan hari ini pukul 11.00 WIB dengan jenis kelamin laki-laki,” kata Vera seperti dikutip dari akun Instagram Pemko Bukittinggi, Rabu (10/2/2021).


Pasien lainnya merupakan pasien pos covid-19. Pasien tersebut sudah satu kali terkonfirmasi negatif.


“Beliau positif covid-19 dan sudah negatif satu kali dengan CT 30, tetap kita layani. Jadi kita di RSUD ini, juga siap menerima pasien covid-19 dengan CT 30 ke atas,” ungkapnya.


Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias, ikut menyaksikan langsung opersi di rumah sakit itu, termasuk kelahiran bayi perdana di RSDU Bukittinggi. Dia juga memastikan pelayanan dan alat kesehatn di rumah sakit itu sudah memadai.


“Alhamdulillah semua berjalan baik dan lancar. Kami tadi melihat bagaimana operasional rumah sakit, bagaimana pelayanan yang diberikan, bagaimana alat kesehatan berjalan maksimal. Semuanya sudah baik dan luar biasa. Pasien dilayani dengan baik dan mendapat layanan maksimal,” ucap Ramlan. (Rilis) 



×
Kaba Nan Baru Update