Payakumbuh, pasbana – Ketua DPRD Kota Payakumbuh Wirman Putra, menghadiri dan mengikuti Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 yang digelar di Halaman Balai Kota Payakumbuh, Jumat (2/5).
Kehadirannya menjadi simbol dukungan penuh lembaga legislatif terhadap kemajuan sektor pendidikan di daerah.
Dalam kesempatan tersebut, Wirman menegaskan bahwa pendidikan adalah kunci utama untuk mewujudkan masa depan Kota Payakumbuh yang lebih baik.
Ia menyebut, seluruh elemen, termasuk DPRD, memiliki tanggung jawab moral untuk memastikan pendidikan yang adil, merata, dan berkualitas dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat.
“Momentum Hardiknas ini harus kita jadikan sebagai pengingat, bahwa pendidikan bukan hanya urusan pemerintah semata, tapi merupakan tanggung jawab bersama,” kata Wirman usai upacara.
Ia menambahkan, DPRD Kota Payakumbuh terus berkomitmen mendukung kebijakan anggaran yang berpihak pada peningkatan kualitas pendidikan, termasuk kesejahteraan guru, pembangunan sarana-prasarana, serta penguatan karakter peserta didik.
“Anggaran pendidikan akan terus kami kawal agar tepat sasaran. Pendidikan yang baik akan melahirkan generasi yang unggul, tangguh, dan berdaya saing,” ujarnya.
Menurut Wirman, kolaborasi antara eksekutif dan legislatif menjadi kunci dalam menjalankan agenda-agenda besar pendidikan di daerah.
Ia juga mengajak masyarakat, dunia usaha, dan media massa untuk turut aktif dalam gerakan memajukan pendidikan.
“Pendidikan harus menjadi gerakan kolektif. Tidak bisa hanya mengandalkan satu pihak saja. Dengan gotong royong, kita bisa mewujudkan sistem pendidikan yang lebih inklusif dan merata,” tutupnya.
Upacara peringatan Hardiknas tahun ini dipimpin oleh Wakil Wali Kota Payakumbuh, Elzadaswarman, yang bertindak sebagai pembina upacara.
Ia menyinggung komitmen Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang telah menempatkan pendidikan sebagai prioritas utama dalam Asta Cita keempat, dengan fokus pada pembangunan sumber daya manusia yang tangguh dan berdaya saing global.
Upacara ini turut dihadiri unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah Rida Ananda, kepala OPD, kepala sekolah, serta tokoh pendidikan di Kota Payakumbuh. (BD)