Notification

×

Iklan

Iklan

Grand Launching Kalender Iven Tanah Datar Berlangsung Meriah

14 Mei 2018 | 00:37 WIB Last Updated 2018-11-17T05:39:58Z



Tanah Datar -- Dikenal sebagai Luhak Nan Tuo, Tanah Datar memiliki potensi wisata yang sangat banyak baik wisata alam, budaya, kuliner maupun sejarah, untuk itu Pemerintah Tanah Datar melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tanah Datar menetapkan ikon branding pariwisata sebagai upaya mempromosikan seluas-luasnya wisata tersebut.

Bermakna Minangkabau Asli, branding pariwisata Tanah Datar dengan bentuk rumah gadang serta tulisan Authentic Minangkabau diharapkan dapat menjadi semangat bagi seluruh masyarakat untuk memajukan kepariwisataan Luhak Nan Tuo.

Hal tersebut disampaikan Irdinansyah Tarmizi Bupati Tanah Datar pada acara Grand Launching kalender Iven, Branding Destinasi dan Pengukuhan Generasi Pesona Indonesia (GENPI) Tanah Datar tahun 2018, di Taman Budaya Sumatera Barat di Padang, Sabtu malam (12/5).

“Inilah momentum penting bagi kepariwisataan Sumatera Barat khususnya Tanah Datar yang dapat menjadi langkah besar dalam pengembangan kepariwisataan di Luhak Nan Tuo,” ucap Bupati dalam sambutannya.



Bupati menambahkan agar nantinya pemerintah provinsi Sumatera Barat juga dapat mencantumkan logo tersebut pada setiap ivent dan promosi wisata Tanah Datar serta pada kegiatan lainnya.

“Dalam setiap kegiatan pemerintahan diharapkan OPD, Nagari, Organisasi Perantau dan pihak  yang bekerjasama dengan pemkab Tanah Datar memasang logo branding Tanah Datar Authentic Minangkabau sebagai bentuk rasa bangga karena telah memiliki logo pariwisata tersendiri,” tutur Bupati.

Di kesempatan itu juga Gubernur Sumatera Barat yang diwakili Kadis Pariwisata Provinsi Sumatera Barat Oni Yulvian mengatakan banyak destinasi wisata menjadikan Sumatera Barat sebagai tujuan wisatawan baik lokal maupun mancanegara, salah satunya ke Tanah Datar yang pada saat ini telah memiliki brandingnya tersendiri selain adanya kalender iven Tanah Datar 2018 serta pengukuhan Genpi Tanah Datar.  

“Kami mengapresiasi pemkab Tanah Datar telah melahirkan kalender iven yang tidak mudah dalam perencanaannya serta selamat telah dilaunchingnya Branding pariwisata Tanah Datar dan kepada Genpi Tanah Datar yang telah dikukuhkan bekerjalah dengan baik demi memajukan potensi wisata di Sumatera Barat khususnya di Tanah Datar sehingga berdampak dalam peningkatan ekomomi masyarakat,” ucap Kadis Pariwisata Provinsi Sumatera Barat.



Sebelumnya, Kadis Parpora Tanah Datar Edi Susanto dalam laporannya mengatakan acara ini bertujuan menyebarkan luaskan kalender ivent 2018 yang telah disusun agar wisatawan dapat mengatur perjalanannya ke Tanah Datar, menginformasikan kepada masyarakat tentang adanya Brand Pariwisata Tanah Datar dan juga pengukuhan secara resmi Genpi Tanah Datar.

“Berbagai makna yang terkandung dalam logo pariwisata Tanah Datar yang mana tidak lepas dari identitas Minangkabau itu sendiri dengan mendukung sepenuhnya branding pariwisata Sumatera Barat Taste Of Padang dan branding pariwisata Indonesia Wonderful Indonesia,” ucap Edi Susanto.

Acara yang dihadiri Ketua TP PKK Ny. Emi irdinansyah, Unsur Forkopimda Tanah Datar, Kepala OPD, BUMN, BUMD, Pimpinan Genpi Sumatera Barat, PHRI, ASITA, ASATI, HPI serta tamu undangan lainya itu pun disuguhi dengan berbagai tarian kreasi budaya, fashion show dan ditutup dengan pemukulan Tabuah. (hp/put)

IKLAN

×
Kaba Nan Baru Update