Notification

×

Iklan

Iklan

Aipda Yusrizal Kembali Diganjar Penghargaan Dari Pemko Payakumbuh

18 Desember 2018 | 10.25 WIB Last Updated 2018-12-18T03:25:43Z


Payakumbuh - Bhabinkamtibmas Polsek kota Payakumbuh Aipda Yusrizal mendapatkan ucapan terima kasih dan penghargaan dari Pemerintah kota Payakumbuh pada malam resepsi Hut kota Payakumbuh ke 48 di Medan Nan Bapaneh Ngalau Indah, Senin (18/12).

Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas inovasi bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) bersama perangkat kelurahan Parit Rantang kecamatan Payakumbuh Barat 

“Dengan diberikan penghargaan ini dapat menjadikan inspirasi oleh semua personil maupun perangkat kelurahan lainnya dalam menjalankan tugas untuk terus  berprestasi dan melayani masyarakat," kata Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunaz saat menyerahkan penghargaan tersebut.

Erwin Yunas juga mengucapkan terima kasih atas kerjasama dari Polsek kota Payakumbuh dalam pengerjaan bedah rumah tidak layak huni.

“Kepedulian Bhabinkamtibmas yang telah bergotong-royong melaksanakan bedah rumah, sehingga warga yang dibedah rumahnya segera bisa menempati tempat tinggal yang layak. Pun Kepedulian Aipda Yusrizal bersama perangkat kelurahan ini merupakan inspirasi bagi kita semua untuk memperkuat semangat berbagi dan saling peduli. Karena sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi sesama,” simpul Erwin Yunaz.

Sementara itu Aipda Yusrizal juga mengucapkan ucapan terima kasih atas penghargaan yang diberikan Pemerintah kota Payakumbuh. 

Dikatakan, membedah RTLH ini kita lakukan bersama perangkat kelurahan Parit Rantang, dan sebagai seorang anggota Polri, kita  harus aktif berpartisipasi dalam setiap kegiatan yang ada di masyarakat. (BD)
×
Kaba Nan Baru Update