Notification

×

Iklan

Iklan

SDN 46 Payakumbuh Raih Nilai UNBN Tertinggi di Payakumbuh

13 Juni 2019 | 08.09 WIB Last Updated 2019-06-13T01:09:26Z


Payakumbuh - SDN 46 kota Payakumbuh berhasil meraih nilai Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) dan Ujian Sekolah Berstandar Kota (USBK) Tertinggi di Kota Payakumbuh tahun 2019.

Realita ini merupakan kado istimewa bagi Kepala SDN 46 Payakumbuh Hj Irwani, di penghujung masa tugasnya sebagai seorang PNS. Karena terhitung mulai tanggal 1 Agustus 2019 mendatang, Irwani sudah memasuki masa purna bhakti.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh, AH. Agustion via selulernya, Kamis (13/6), mengungkapkan rasa bangga dan selamat kepada segenap keluarga besar SDN 46 Payakumbuh.

"SDN 46 Payakumbuh berhasil meraih peringkat pertama dalam Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) dan Ujian Sekolah Bersama Kota (USBK) yang digelar secara serenatak April lalu. SDN 46 menyisihkan 72 SD Negeri dan Swasta lain di Kota Payakumbuh," ujar Agustion.

Dikatakan, dari 2.920 siswa di 75 SD Negeri dan Swasta yang mengikuti USBN dan USBK kemarin, SDN 46 Payakumbuh yang terletak di Sawah Padang berhasil meraih rangking 1 (pertama).

USBN posisi Kedua diduduki oleh SDN 21 Payakumbuh Labuah Baru, dan Juara 3 SDN 60 Payakumbuh Kubu Gadang. Sementara untuk USBK, Juara 1 tetap SDN 46 Payakumbuh Sawah Padang diikuti SDN 31 Payakumbuh Padang Tangah Payobadar sebagai Juara 2, dan Juara 3 SDI Raudhatul Jannah, imbuhnya.

Adapun nilai rata-rata yang berhasil diraih SDN 46 Payakumbuh adalah Bahasa Indonesia 90.87, Matematika 71.40, dan IPA 90.34, Agama 78.52, IPS 96.58, dan PKN 94.20.

“Kita sudah melihat bagaimana proses belajar mengajar disana, Alhamdulillah bagus. Selamat kepada SDN 46 Payakumbuh telah menjadi yang terbaik,” tukas Agustion.

Momen bahagia terpancar dikala pengumuman hasil lulus yang digelar SDN 46 Payakumbuh di halaman sekolah di Jalan Pahlawan Kelurahan Sawah Padang Aur Kuning, Rabu tanggal 12 Juni 2019.

Selain dihadiri 52 walimurid bersama anaknya, pengumuman lulus dihadiri langsung Kepala Dinas Pendidikan diwakili Kabid PNFI, Irwanto Dt. Parmato Dirajo bersama Pengawas SD, Wandri. Ikut hadir Lurah setempat Novri bersama Pengawas PAI, Arham dan Pengurus Komite.

Dihadapan walimurid dan para undangan, Kepala SDN 46 Payakumbuh Irwani sampaikan terima kasih kepada Kepala Dinas Pendidikan dan jajaran atas pembinaan. Selain itu, ucapan terima kasih juga disampaikan Irwani kepada stakeholder di tingkat kecamatan yang selalu memotivasi melalui koordinasi.

Sejak dipercayai menjadi kepala sekola, saya teringat cambuk motivasi dari Pak Hasan Basri, SY, mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Pak Dasril, mantan Kacabdin Kec. Payakumbuh Barat, supaya pejabat giat melahirkan inovasi memajukan sekolah melalui koordinasi melekat.

Dikatakan Irwani yang pernah menjadi Kepala SDN 35 Ampangan selama 3 tahun ini, bahwa dirinya selaku pihak sekolah sebelumnya telah melakukan penandatanganan komitmen bersama dengan 52 walimurid siswa kelas VI, untuk saling mendukung pencapaian prestasi ini. Termasuk dukungan walikelas selaku penanggungjawab rombel.

"Terima kasih kami ucapkan kepada Bu Desmawita dan Bu Mardiah, selaku walikelas VI atas pengorbanan selama ini, yangbtiada mengenal lelah membina siswa kelas VI, siang sore dan malam,"ucap Irwani yang juga pernah menjadi Kepala SDN 14 Payakumbuh selama 7 tahun ini.

"Kami berharap teruslah tingkatkan semangat belajar ananda. Orangtua mohon berikan dukungan kepada anak kita dalam mendalami ilmu agama dan ilmu dunia. Teruslah dukung anak kita,"pungkas Irwani sambil sujud syukur bersama walimurid dan siswa serta majlis guru.

Berikut siswa peraih 5 besar perolehan nilai USBN dan USBK :

USBK
1. Dhini Marsya Aulia, rata rata nilai 95,08
2. Fauzan, rata rata nilai 94,99
3. Rafael Yuka Indra, rata rata nilai 94,91
4. Inayah Raykarti, rata rata nilai 94,78
5. Nurlela, rata rata nilai 94,75

USBN
1. Rafael Yuka Indra, rata rata nilai 96,02
2. Abdullah Tabo, rata rata nilai 94,21
3. Amanda Ainul Fitri, rata rata nilai 93,86
4. Mahardika Raffa, rata rata nilai 93,71
5. Anisa Elma Putri, rata rata nilai 92,52

Dikatakannya, kita sudah siapkan piala dan piagam serta reward terhadap 20 siswa peraih nilai 100 mapel IPS,"imbuh Irwani yang akan pensiun beberapa bulan kedepan ini.

Sementara itu Lurah Sawah Padang Aur Kuning, Novri didampingi Pengurus Komite, mengucapkan, atas nama pemerintahan kelurahan, kami juga turut bangga. Semoga prestasi ini akan diteruskan kepala sekolah mendatang. Mohon bantuan Kepala Dinas Pendidikan, bagaimana prestasi ini bisa terus ditingkatkan.

"Belajar dari Juara I nilai USBN dan USBK di tingkat Kota Payakumbuh ini, Saya yakin nilai ananda semua pastinya juga baik dan lulus 100 %, pastinya. Jadikanlah kondisi ini sebagai wadah menambah semangat syukur kepada Allah SWT," pungkasnya. (BD)
×
Kaba Nan Baru Update