Notification

×

Iklan

Iklan

Hotel Amersia Grup Serahkan Bantuan APD

15 April 2020 | 21.29 WIB Last Updated 2020-04-15T14:29:34Z


Tanah Datar -- Peduli Wabah Covid-19, Hotel Emersia Grup Serahkan Bantuan Peralatan Medis APD ke RSUD M.A Hanafiah Batusangkar. Untuk membantu penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), Hotel Emersia Group memberikan bantuan peralatan medis dan ratusan Alat Pelindung Diri (APD) Covid-19 kepada RSUD M.A Hanafiah Batusangkar.

Penyerahan Bantuan tersebut diwakili oleh Ketua TP PKK Tanah Datar Ny. Emi Irdinansyah Tarmizi didampingi General Manager Hotel Emersia Batusangkar Joelubis yang diterima langsung Dirut RSUD M.A Hanafiah Batusangkar Afrizal Hasan didampingi Sekretaris Athosra di ruangan khusus penanagan covid-19, Rabu (15/4).

“Bantuan yang diserahkan saat ini yaitu 5 unit tempat tidur dan lemari, 1 unit Fentilator mobile dan 100 APD. Karena yang kita tahu, RSUD tersebut adalah rujukan penanganan pasien Covid-19 kabupaten Tanah Datar,” ujar  Emi irdinansyah didampingi GM Hotel Emersia Batusangkar Joelubis.

Emy mengatakan, bantuan tersebut adalah dukungan dari Hotel Emersia Group untuk para tenaga medis dalam menangani pasien Covid-19 dan fasilitas untuk pasien Covid-19. Sebab, ditangan para tenaga medis inilah para pasien Covid-19, baik yang berstatus ODP, PDP maupun positif, ada harapan besar untuk segera sembuh.

“Keselamatan para tenaga medis ini perlu diperhatikan, kesehatan mereka juga harus terjaga. Jangan sampai mereka ikut terpapar,” ujar Emy.

GM Hotel Emersia Batusangkar Joelubis, menambahkan dengan harapan, penyaluran bantuan perlengkapan APD ini dapat mengurangi kesulitan para tenaga medis akan ketersediaan dan pengadaan alat-alat kesehatan yang diperlukan di rumah sakit.

Pada kesempatan tersebut Emy atas nama TP PKK Tanah Datar dan Pemerintah Daerah juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Hotel Emersia yang telah memberikan bantuan dan dan komitmen dar untuk memutus rantai penyebaran covid 19 khususnya d Tanah Datar.

Sementara itu Dirut RSUD M.A Hanafiah Batusangkar Afrizal Hasan, juga sampaikan ucapan terimakasih kepada Hotel Emersia Group, insyallah bantuan ini akan di manfattkan oleh tim medis kami dalam penangan pasien covid-19.

Afrizal tambahkan, untuk pennagan pasien covid-19 yang positif RSUD M.A Hanafiah Batusangkar telah mempersiapkan 5 kamar khusus dengan 9 tim petugas medis yang akan siap melayani pasien covid-19 24 jam dengan 9 ruangan yaitu 5 ruangan pasien, 1 ruangan petugas, 1 ruangan ganti APD petugas, 2 kamar mandi (petugas dan pasien) serta  setiap ruang dipasang CCTV untuk memudahkan pemantauan. “

Mulai besok Kamis-red tim medis dengan segala kelengkapan akan siap beroperasi melayani pasien covid-19 yang positif, selain itu RSUD M.A Hanafiah Batusangkar juga mempersiapkan ruangan untuk  Pasien Dalam Pengawasan (PDP),” ucap Afrizal.

Selain itu, pihak RSUD M.A Hanafiah Batusangkar juga mempersiapkan fasilitas untuk kenyamanan  pasien diantaranya Wifi, televise, pungkas Afrizal. (ril/put)
×
Kaba Nan Baru Update