Notification

×

Iklan

Iklan

Curah Hujan Tinggi, Puluhan Rumah Warga dan Koramil 01/ Kubung Kodim 0309/ Solok Terendam Banjir

12 Januari 2021 | 16.19 WIB Last Updated 2021-01-12T09:31:53Z




SOLOK -- Hujan deras yang terjadi di Kabupaten Solok dan kota Solok  sekitarnya sejak kemarin malam mengakibatkan banjir Sejumlah titik di kota Solok.


Informasi yang diperoleh pasbana.com, Selasa (12/01), banjir terparah terjadi di Kelurahan Kampai Tabu Karambia (KTK). Di kawasan itu banyak rumah warga yang terendam.


Kapten Arm, Sapruddin, Danramil 01/ Kubung Dikonfirmasi pasbana.com melalui Serda Yasnedi Indra, Bhabinsa Koramil 01 Kubung Kodim 0309/ Solok menyampaikan  banjir kali ini lebih parah dibandingkan kejadian yang sama pada tahun lalu. " Ini (banjir) lebih parah daripada tahun 2017," katanya.


Yansedi Indra juga menyebut banjir di kawasan ini sebagai 'langganan' setiap musim penghujan. Sebab, banjir terjadi akibat meluapnya sungai Batang Lembang yang berhulu di Kabupaten Solok. "Jika banjir di daerah Koto Baru, Muaro Paneh dan Selayo maka disini juga akan terkena banjir."terangnya.



Tidak hanya sampai disitu  kantor kami Koramil 01/ Kubung pun terkena banjir, akibat meluapnya Sungai Batang Lembang yang hanya berjarak beberapa meter dari kantor Koramil dan rumah warga.


Adapun titik rawan yg terkena banjir  Hampir merata di kelurahan IX korong, kelurahan KTK Kel sinapa Piliang dan kelurahan Aro IV korong kecamatan lubuk Sikarah kota Solok, untuk sementara warga yang  terkena Banjir lebih kurang  729 perumahan  555 KK dan 2250 Jiwa, untuk kerugian materi sawah sekitar 1. 2 hektar dan kerugian material lain belum bisa diperkirakan dan Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. 



Indra menghimbau kepada masyarakat yang berada dititik rawan banjir disepanjang Batang Lembang untuk selalu berhati - hati dan tidak lengah mengingat cuaca saat ini curah hujan masih cukup tinggi.


"Untuk saat ini warga yg terkena banjir sudah mengungsi ketempat sanak saudara yg terdekat dan untuk hal ini tim BPBD kota Solok sudah mengambil tindakan untuk koordinasi dengan aparat terkait," tutupnya. (Nal)

×
Kaba Nan Baru Update