Notification

×

Iklan

Iklan

BKPRMI Sumbar Ajak Masyarakat Laksanakan Shalat Khusuf Saat Gerhana Bulan

26 Mei 2021 | 14.50 WIB Last Updated 2021-05-26T07:52:10Z
BKPRMI Sumbar Ajak Masyarakat Laksanakan Shalat Khusuf Saat Gerhana Bulan



Padang - Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Sumatera Barat
menghimbau kepada masyarakat dan Pengurus DPW BKPRMI Sumbar serta Pengurus DPD BKPRMI Kabupaten/Kota se-Sumbar, untuk melaksanakan sholat sunah gerhana (Khusuf Al Qamar) pada  Rabu ( 26/5) malam bertepatan 15 Syawal 1442H.

" Sehubungan dengan akan terjadinya gerhana bulan pada hari ini, Rabu/26 Mei 2021 mulai pukul 15.47-20.49 WIB,  maka kami menghimbau kepada Bapak/ibu/akhi/ukhti agar  melaksanakan shalat khusuf secara berjamaah di masjid / mushalla tempat tinggal, " ajak Ketua BKPRMI Sumbar, Dr. Nurlizam, M.Ag. 

BKPRMI Sumbar juga mendorong pengurus masjid dan mushalla tempat tinggal agar mengkoordinir pelaksanaan shalat khusuf ini. 

Dalam momen tersebut, BKPRMI juga kembali mengingatkan kepada masyarakat Sumbar untuk peduli kepada penderitaan rakyat Palestina akibat penjajahan Israel.

" Untuk itu, BKPRMI juga menginstruksikan kepada kader agar mengumpulkan sumbangan atas nama BKPRMI untuk saudara-saudara kita di Palestina yang nantinya akan kita kumpulkan ke DPP BKPRMI untuk diserahkan langsung ke kedutaan Palestina di Jakarta, " Jelas Nurlizam. 

"Dengan momen shalat khusuf,  mari kita koordinir dan dorong jamaah masjid/mushalla menyalurkan donasinya untuk Palestina melalui BKPRMI, " ucap Nurlizam. 

Tata cara Shalat khusuf sendiri sudah diatur dalam kitab-kitab fiqih dan risalah amaliyah yang ada. Pelaksanaan sholat gerhana bulan juga harus dilengkapi dengan penyampaian  khutbah,  MUI HSU telah menyediakan teks khotbah bagi panitia yang membutuhkan. (bd) 
×
Kaba Nan Baru Update