Notification

×

Iklan

Iklan

H. Benny Utama Lantik Puluhan Pejabat Di Pemkab Pasaman

25 Oktober 2021 | 22.11 WIB Last Updated 2021-10-25T15:11:21Z



Pasaman -- Bupati Pasaman, H. Benny Utama secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan 11 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai pejabat pimpinan tinggi pratama eselon II.b dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pasaman di aula lantai III Kantor Bupati, Senin (25/10).


Benny Utama mengatakan pengangkatan ini sebagai upaya penyegaran di struktur organisasi guna meningkatkan performa kinerja pemerintahan.


"Rotasi dan mutasi ini dikalangan ASN sudah hal biasa. Gunanya untuk penyegaran dan memperkuat organisasi pemerintahan,"ujar Benny Utama.


Benny Utama menyebut 11 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dilantik sebagai pejabat pimpinan tinggi pratama eselon IIb ini demi menjaga kepentingan organisasi agar roda pemerintahan tetap berjalan semaksimal mungkin.


"Supaya terkoordinasi dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan. Memang sejak kami sama pak Wabup Sabar AS dilantik, banyak kalangan yang bertanya, kok lama baru pelantikan ini. Ya kita ingin semuanya berjalan sesuai aturan dan mekanisme yang ada,"kata Benny.


Benny juga mengatakan seluruh ASN yang dilantik sebagai pejabat eselon II.b ini sudah melewati proses dan mekanisme yang ada.


"Kepada yang kami lantik hari ini perlu saya tekankan bahwa saudara tidak bisa bekerja sendiri. Tidak ada orang hebat yang bisa bekerja sendiri. Berdayakan seluruh potensi dan kekuatan di masing-masing OPD," katanya lagi.


Ia meminta kepada pejabat yang dilantik untuk segera melakukan konsolidasi internal (kedalam) untuk memaksimalkan kinerja OPD.


"Kita yakin yang dilantik ini orang-orang yang bisa bekerja. Tidak ada lagi waktu belajar. Orang-orang yang kita yakini punya kemampuan. Jangan lupa loyal sama pimpinan,"ujarnya mengakhiri.


Adapun 11 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dilantik sebagai pejabat Eselon II.b sebagai berikut : 


1. Anasrullah sebagai Staf Ahli bidang hukum, politik dan Pemerintahan


2. Muhammad Roni sebagai Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM


3. Rosben Aguswar, Asisten perekonomian dan Pembangunan


4. Yuspi sebagai Kepala Dinas Lingkungan hidup perumahan rakyat dan kawasan permukiman


5. Desrizal sebagai Kepala Dinas Kesehatan


6. Ali Yusri sebagai Kepala DPP KB


7. Hendra Kurniawan Kepala Disperindag


8. MN. Susilo Kepala DPM


9. Asari Kepala DPPPA


10. Efriyanto Kepala Dinas Pangan


11. Syafrialis Kepala Dinas Pertanian


(Dim)


×
Kaba Nan Baru Update