Notification

×

Iklan

Iklan

Diikuti 331 Peserta, Pemkab Agam Selenggarakan MHQ ke 2

29 Desember 2023 | 07.13 WIB Last Updated 2023-12-29T12:16:31Z



Agam, pasbana - Pemerintah Kabupaten Agam kembali gelar Musabaqah Hifzil Quran (MHQ) yang kedua antar Rumah Tahfiz di Kabupaten Agam yang dilaksanakan pada Gor Rang Agam, Lubuk Basung, Kamis (28/12).

Lomba ini diadakan sebagai bagian dari strategi untuk mendorong pemahaman mendalam terhadap Al-Quran serta menumbuhkan semangat mempelajari, menghafal, dan memahami serta mendorong program 1000 rumah tahfiz hang ada di Kabupaten Agam.

Ajang MHQ ke 2 kali ini diikuti sebanyak 331 peserta yang terdiri dari lomba 3 juz sebanyak 205 orang, 5 juz sebanyak 75 orang, 7 juz sebanyak 22 orang dan 10 juz 29 orang.

Lomba Tahfiz Quran tersebut dilaksanakan pada 11 Masjid untuk kategori 3,5,7 juz serta Lapangan Gor Rang Agam untuk 10 juz yang terselenggara sehari penuh.

Mengangkat tema menuju Agan lebih maju dengan generasi Qurani berkarakter, berintegritas, berprestasi yang madani, Pemkab Agam menyambut positif acara ini sebagai salah satu langkah konkrit dalam memperkukuh pendidikan agama dan meningkatkan SDM yang berbasis pada nilai-nilai keagamaan. 

Kegiatan ini juga menjadi momen yang memperkuat kebanggaan keagamaan dalam masyarakat, di mana para peserta dan penonton turut merayakan keberhasilan setiap individu dalam menunjukkan kualitas hafalan dan pemahaman mereka terhadap Al-Quran.

"Kegiatan ini merupakan salah satu program unggulan dalam meningkatkan SDM di Kabupaten Agam," ungkap Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM dalam sambutannya.

Ia menerangkan program unggulan dalam peningkatan SDM terdapat 3 kategori diantaranya bidang umum yakni pemberian beasiswa atau bantuan biaya hidup untuk putra-putri Agam yang berkuliah S1. 

Kemudian penguatan rumah tahfiz di bidang agama dan penyelenggaraan kegiatan MHQ dengan raihan juara pertama mendapat hadiah umrah.

Selanjutnya kategori ketiga meningkatkan SDM melalui kampung inggris yang sudah digelar di 6 Nagari pilot project dan terus diupayakan untuk dilakukan di setiap Kecamatan di Kabupaten Agam.

Selain itu juga memperkuat adat istiadat melalui melalui lomba pasambahan serta telah menjalin  kerjasama dengan Datuk Yus Parpatiah.

Dari segi kultural, lomba tahfiz ini mempertegas kearifan lokal serta kemampuan SDM di  Kabupaten Agam yang menghargai nilai-nilai keagamaan dengan melestarikan tradisi lisan melalui penghafalan Al-Quran.

Bupati juga menyampaikan terimakasih untuk segala pihak yang telah mewujudkan kegiatan ini terlaksana, dengan adanya MHQ,  dan berharap Agam bisa bangkit seperti dahulu kala dan SDM berprestasi di tingkat Sumbar hingga Nasional.

"Kita berharap dibawah komando Pemkab  Agam, bertambah banyak rumah tahfiz dan semakin banyak pula yang menjadi penghafal Al-Quran," tutup Andri Warman.(*) 
×
Kaba Nan Baru Update