Notification

×

Iklan

Iklan

Nafizatul Hamdi Raih Anugerah Literasi 2019

11 Oktober 2019 | 19.13 WIB Last Updated 2019-10-11T12:13:03Z
Nafizatul Hamdi saat menerima Anugerah Literasi 2019 di Hotel Axana Padang. (Foto: Irham Chova)

Padang Panjang, Pasbana -- Gencar memboomingkan kegiatan literasi, membawa Kepala Biro Haluan Kota Padang Panjang Nafizatul Hamdi meraih Anugerah Literasi Provinsi Sumatera Barat Tahun 2019. Anugerah Literasi tingkat Provinsi Sumatera Barat itu di serahkan langsung di Hotel Axana, Jumat (11/10) pagi.

Nafizatul Hamdi yang akrab disapa Apiz Rajo Alam menjadi satu-satunya wartawan yang menerima Anugerah Literasi dengan kategori wartawan di Provinsi Sumatera Barat.

"Alhamdulillah kami bisa mewakili Kota Padang Panjang untuk meraih Anugerah Literasi kali ini, ini semua tak lepas dari kerjasama yang baik dengan pegiat literasi dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan yang ada di Kota Serambi Mekkah ini," ujar Nafizatul Hamdi.

Nafizatul Hamdi berharap, dengan diraihnya Anugerah Literasi tersebut, mampu untuk mempertahankan predikat Kota Padang Panjang sebagai Kota Literasi.

"Anugerah Literasi ini kita persembahkan untuk para pegiat literasi di Kota Padang Panjang, semoga dengan di raihnya Anugerah Literasi ini, mampu menambah semangat para pegiat literasi untuk terus berkarya dan menumbuh kembangkan pojok-pojok baca di Kota Padang Panjang," ungkap Apiz Rajo Alam.

Apiz juga mengatakan, Harian Umum Haluan sebagai salah satu media cetak harian dan online yang tertua di Sumatera Barat memang bertekad untuk menjadi mediam yang terus hadir menggaungkan 
kegiatan-kegiatan masyarakat mulai dari bawah.

"Sesuai slogan Haluan "Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat", Haluan akan terus hadir ditengah-tengah masyarakat dalam upaya-upaya untuk mencerdaskan masyarakat," pungkas pemuda yang aktif di berbagai organisasi itu.

Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Padang Panjang Alvi Sena turut berbangga dengan ditariknya salah satu Anugerah Literasi itu ke Kota Padang Panjang.

"Kita turut bangga dengan Anugerah Literasi yang berhasil di bawa ke Kota Padang Panjang, semoga hal ini mampu menjadikan motivasi bagi pegiat-pegiat literasi di Kota Padang Panjang ini. Dengan banyaknya masyarakat yang mampu menarik berbagai penghargaan literasi ke Kota Padang Panjang, tentunya akan memperkokoh predikat Kota Literasi yang telah diraih Kota Padang Panjang," ujar Alvi Sena didampingi Joni Aldo. (Ril/*)


×
Kaba Nan Baru Update