Notification

×

Iklan

Iklan

DPD HPI Sumbar Gelar Musda di Padang Panjang

10 Desember 2022 | 22.28 WIB Last Updated 2022-12-11T05:30:08Z


Padang Panjang, pasbana - Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Sumatera Barat menggelar Musyawarah Daerah (Musda) VIII, Sabtu (10/12), di Hotel Pangeran Padang Panjang.

Kegiatan yang diikuti utusan DPC HPI kabupaten/kota se-Sumbar berlangsung selama dua hari ini mengangkat tema “Penguatan Kelembagaan HPI dalam Tatanan Kepariwisataan di Sumatera Barat”.

Kepala Bidang Destinasi dan Industri Pariwisata Dinas Pariwisata Sumbar (Dispar), Doni Hendra saat membuka kegiatan ini menyampaikan, HPI merupakan mitra strategis Pemerintah Provinsi dalam menpromosikan dan memajukan pariwisata di Sumbar.

Diungkapkannya, berdasarkan data Dispar sejak Januari sampai September 2022,
tercatat 4.348.908 wisatawan nusantara (wisnu) berkunjung ke destinasi wisata di Sumbar yang 6.295 di antaranya merupakan wisatawan mancanegara (wisman).

"Untuk terus meningkatkan kunjungan tersebut, Pemprov punya program Visit Beautiful West Sumatera 2023. Sebanyak 254 desa wisata di Sumbar akan kita kolaborasikan untuk mendukung program tersebut. Kita harap HPI juga ikut andil untuk itu," ucapnya.

Ketua DPP HPI Sumbar, Budiman berharap melalui musda ini melahirkan pemimpin baru yang mempunyai etos kerja dan mau bekerja keras untuk menciptakan penerus pramuwisata. Serta dapat bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam meningkatkan kunjungan wisata.

Sementara itu, Ketua Panitia, Edwar Ardi menyebutkan, musda ini digelar karena kepengurusan DPD HPI periode 2017-2022 telah berakhir.

"Selain musda, HPI juga menggelar seminar pariwisata dengan topik HPI Menyongsong Visit Beautiful West Sumatera Barat 2023 yang menghadirkan beberapa narasumber. Di antaranya, Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Sumbar, Sari Lenggogeni, Ph.D dan Ketua PHRI Sumbar, Rina Pangeran," ungkapnya. (Rel/ad) 
×
Kaba Nan Baru Update